(Beritadaerah-Sergai) Bupati Serdang Bedagai (Sergai) sedang meninjau progres pembangunan gerai Usaha Mikro, Kecil Menengah (UMKM) Sergai yang ada di rest area KM 65 A tol Medan-Tebing Tinggi, Sei Rampah, Rabu (3/4/2024). Bupati Sergai menjelaskan, gerai ini akan diprioritaskan untuk pedagang dodol di Pasar Bengkel yang sepi imbas keberadaan jalan tol.