Pemkot Bandung Gelar Job Fair 2024 Mulai 25-26 Juni 2024

(Beritadaerah-Bandung) Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung melalui Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Bandung kembali menggelar bursa kerja alias Job Fair 2024 di Grand Lodakarya Hall, Kota Bandung. Job Fair ini berlangsung dari tanggal 25-26 Juni 2024 dari pukul 08.00 – 16.00 WIB. Pada bursa kerja ini tersedia 5.435 lowongan pekerjaan dari 40 perusahaan. Kepala Diskaner Kota Bandung Andri Darusman mengatakan, lulusan yang bisa melamar mulai dari Sekolah Dasar (SD) hingga S2 dan untuk Job Fair tidak dipungut biaya alias gratis dengan scan barcode yang ada di instagram @bdg.disnaker untuk registrasi mengisi data diri dan sebagainya atau kunjungi website disnaker.bandung.go.id.

Foto: Pemprov Jabar