(Beritadaerah – Gorontalo) Banner informasi Mudik Sehat 2022 di depan Kantor Pelabuhan Gorontalo, Selasa (19/4). Seorang warga membaca informasi mudik sehat 2022 yang memuat informasi ketentuan mudik sehat, pemudik yang sudah divaksin hingga dosis ketiga tidak wajib antigen maupun Polymerase Chain Reaction (PCR).
Bagi penumpang yang akan Mudik Sehat 2022 di Pelabuhan Gorontalo dapat melihat ketentuan persyaratan perjalanan dalam negeri. Pemudik yang baru dosis pertama wajib PCR, dan yang sudah divaksin hingga dosis kedua wajib dengan rapid antigen.
Handi Fu/Journalist/BD
Editor: Handi Fu
Foto: Pemprov Gorontalo