Presiden Joko Widodo sambut dan beri apresiasi kepada kontingen Olimpiade Tokyo 2020 (Foto Kemkominfo)

Presiden Sambut dan Serahkan Bonus Atlet Indonesia di Olimpiade Tokyo

(Beritadaerah – Nasional) Pemerintah Indonesia dengan bangga memberikan bonus kepada atlet yang berhasil menorehkan prestasi maupun yang turut berlaga di ajang Olimpiade Tokyo 2020. Hal ini merupakan bentuk rasa terima kasih yang diberikan oleh pemerintah kepada atlet yang berlaga.

“Pemerintah memberikan penghargaan berupa bonus, tapi mungkin angkanya tidak besar,” kata Presiden Joko Widodo ketika menerima kontingen atlet Indonesia untuk Olimpiade Tokyo di Istana Negara pada Jumat (13/8/2021).

Bonus yang diberikan kepada atlet pun nilainya bervariasi yakni bagi peraih medali emas akan mendapatkan bonus uang senilai Rp5,5 miliar, peraih medali perak akan mendapatkan bonus uang senilai Rp2,5 miliar, dan bagi peraih perunggu akan mendapatkan uang senilai Rp1,5 miliar.

Bagi para atlet yang tidak berhasil meraih medali juga akan mendapatkan bonus dari pemerintah. Kemudian, pelatih dan ofisial juga akan mendapatkan sejumlah bonus yang akan diberikan oleh pemerintah.

“Akan diberikan cukup gede tapi nggak usah disebut jumlahnya,” tuturnya.

Presiden juga menyampaikan bahwa bonus yang diberikan oleh pemerintah kepada seluruh kontingen Indonesia yang berlaga di Olimpiade Tokyo ini, untuk memberikan memacu motivasi. Diharapkan para atlet dan elemen yang mendukung dapat meningkatkan prestasinya di setiap ajang olahraga bergengsi lainnya.

“Semoga prestasi yang saudara suara dapat menjadi inspirasi. Sehingga, dapat menjadi teladan bagi masyarakat,” tuturnya.

Secara pribadi, Presiden juga mengucapkan selamat datang bagi seluruh kontingen atlet Indonesia yang berlaga di ajang kompetisi olehraga tingkat internasional tersebut. Mengingat, perjuangan para atlet dan pendukung lainnya sangat keras dalam membanggakan nama Indonesia di kancah internasional.

Atas perjuangan itu, kontingen Indonesia patut mendapatkan apresiasi setinggi-tingginya dari seluruh elemen masyarakat. Selamat dan sukses bagi para atlit pembawa nama harum Indonesia.

Emy T/Journalist/BD
Editor: Emy Trimahanani