(Beritadaerah – Nasional) Update penambahan kasus Covid-19 hingga 22 Maret 2020 pukul 12.00, siang tadi disampaikan oleh Juru Bicara Pemerintah untuk Covid-19, dr. Achmad Yurianto (Yuri).
Kondisi terkini dinyatakan penambahan kasus positif Covid-19 sebanyak 64 orang, sehingga total menjadi 514 orang, dan sebarannya menjangkiti 20 provinsi di Indonesia.
Yang sudah sembuh dengan 2 x pemeriksaan dinyatakan negatif dan diperbolehkan pulang, ada sebanyak 9 orang, sehingga total sembuh menjadi 29 orang. Sedangkan penambahan kasus meninggal dunia sebanyak 10 orang, total meninggal dunia menjadi 48 orang.
Dengan makin kuatnya kolaborasi Pusat dan Daerah, data sudah langsung diberikan ke Kepala Dinas Propinsi dan diteruskan ke Kepala Daerah untuk melaksanakan contact tracing.
Yuri mengingatkan kembali untuk terus melaksanakan social distancing dengan basis komunitas, dimana masyarakat saling mengingatkan dan saling mengawasi.
Sebagaimana hari ini pembangunan Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet kemayoran sudah siap, Pemerintah memang terus menyiapkan adanya rumah sakit tambahan. Tentu saja juga menambah jangkauan pemeriksaan screening test dengan rapid test, juga obat-obatan.
Khusus untuk obat-obatan hanya diberikan atas resep dokter dan atas indikasi yang diberikan dokter dan tidak diijinkan untuk disimpan untuk pencegahan. Karena obat tersebut diperuntukkan untuk pengobatan bukan pencegahan.
Menghakhiri updatenya, Yuri sekali lagi mengingatkan untuk meminimalkan dan membatasi kontak dengan orang lain, karena itu langkah yang paling baik. Selain itu, juga menjaga imunitas diri masing-masing sambil melaksanakan aktivitas ringan di rumah masing-masing.
Emy T/Journalist/BD
Editor: Emy Trimahanani