Tengkleng di Pasar Ayu, pasar tradisional di dekat Stasiun Solo Balapan (Photo: Kristo Aritonang/ BD)

Kuliner Nusantara: Tengkleng Kambing Khas Solo

(Beritadaerah – Jawa Tengah) Masakan khas kota Solo – Jawa Tengah seperti Gudeg dan Selat Solo mungkin lebih banyak dikenal masyarakat luas, namn ada juga satu masakan unik yang banyak penggemarnya yakni Tengkleng.

Tengkleng secara tampilan mirip dengan gulai, tetapi kuahnya lebih encer dan berisi tulang kambing dengan hanya sedikit daging yang menempel. Kenikmatan masakan ini adalah citarasa kuahnya dan serunya berburu daging yang menempel di tulang.

Ingin mencoba? Silakan berkunjung ke Kota Solo, Anda tidak akan mengalami kesulitan menemukan masakan tengkleng ini.

Photo: Kristo Aritonang/BD