Tahu Kupat Solo (Photo: Emy T/ BD), Nov 2018

Kuliner Sabang Merauke: Tahu Kupat Legit Asal Solo

(Denyut Sabang Merauke – Jateng) Solo, identik dengan suasana Jawa yang selain kaya budaya juga kaya kulineran. Salah satu kuliner lezat di kota kelahiran Presiden Jokowi yang siap menggoyang lidah Anda bila berkunjung di Kota Solo, Jawa Tengah ini adalah Tahu Kupat.

Makanan khas dengan bahan utama ketupat dan tahu dan bakwan goreng, dicampur mie dan diguyur bumbu kecap serta ditaburi kacang goreng dan seledri iris, wah…..dimakan dengan acar timun dan cabe rawit merah plus karak, sungguh mantap.

Silakan coba di beberapa tempat makan terkenal di Solo yang khusus menyediakan Tahu Kupat ini.

Photo: Emy T/BD